CK4BC dipercaya sebagai Local Host Konferensi Internasional IDSI ke-13

KONFERENSI
International Decision Sciences Institute (IDSI), Asia Pacific Decision Science Institute (APDSI) dan Center of Knowledge for Business Competitiveness (CK4BC)
idsi2013International Decision Science Institute (IDSI) dan Asia Pacific Decision Science Institute (APDSI) dan Tim CK4BC sebagai pihak penyelenggara lokal (local arrangement) pada tanggal 9-13 juli 2013 telah berhasil menyelenggarakan konferensi Internasional IDSI ke-12 yang bertempat di Courtyard, Marriot Nusa Dua Bali. Para peserta konferensi mewakili 35 negara dan 258 Universitas/institusi yang seluruhnya berkontribusi sebagai: track chairs, authors, reviewers dan penyelenggara.
Konferensi ini bertema Decision Science dan memiliki 30 sub-tema yang terdiri dari:
Accounting
Asian Studies
Business Ethics
Business Law
Case Studies
Corporate Social Responsibility
e-Commerce
Economics
Entrepreneurship
Finance & Financial Management
Health Care Management
Human Resource Management
Info Security & Digital Forensics
Innovative Education
International Business
Knowledge Management
MIS/IS/ DSS/AI/Expert Systems
MS/OR: Techniques, Models & Applications
Manufacturing Management
Marketing Theory & Practice
New Product Development & Project Management
Organization Behavior/Organization Theory
Quality & Productivity
Risk Management
Service Management
Sport & Entertainment Management
Statistics & Decision Analysis
Strategy
Supply Chain Management
Sustainability
Dari sub-tema tersebut terdapat 222 papers/makalah yang diterima pihak penyelenggara dan selanjutnya di tinjau/review oleh 125 reviewer melalui blindly reviewed. Dari 222 makalah terpilih 169 makalah yang kemudian dipresentasikan pada konferensi ini.
Konferensi IDSI ke-13 kali ini memiliki perbedaan dengan konferensi-konferensi sebelumnya, Tahun ini IDSI memasukkan Knowledge Management ke dalam sub-tema (tracks), sehingga menambah warna baru pada event yang kerap dilaksanakan Dua Tahun sekali.
Sekitar 200 kontributor dari berbagai belahan dunia berkumpul di Nusa Dua Bali untuk berbagi ilmu dan pengalaman, ini merupakan kesempatan bagi para akademisi dan peneliti untuk memperkaya informasi dan pengetahuan di bidang keahlian lainnya (transfomasi ilmu), juga membuka kesempatan para peserta dalam membangun networking.
Selain presentasi pada Sesi Pararel, konferensi IDSI ke-12 memiliki program-program menarik, rangkaian program acara tersebut antara lain:
Hari ke-1: Diskusi Panel dengan tema ?INCORPORATION OF SUSTAINABILITY IN ACADEMIC CURRICULA?
Hari ke-2: Kunjungan ke Bali Bird Park, UC silver di akhiri dengan makan malam di Kuta
Hari ke-3: Pleno Pembicara Utama, Prof. Kuntoro Mangkusubroto, sebagai Kepala UKP4 kemudian ditutup dengan Gala Dinner.
Koferensi IDSI diakhiri dengan paparan pidato dari pembicara utama Prof. Kuntoro Mangkusubroto yang membahas tentang pengalaman dan nostalgia Beliau selama 45 tahun dalam mempelajari dan mengimplementasi Decision Science (teori pengambilan keputusan), paparan dimulai dari pembelajaran teori Pengambilan Keputusan hingga mendukung ontri Pengambilan Keputusan pada level yang lebih kompleks yaitu penerapan pada Negara Indonesia.
Terima kasih kepada Prof. Jann Hidajat Tjakraatmadja (Direktur CK4BC) dan Prof. Minoo Tehrani (President IDSI) atas kerja keras dan upayanya hingga acara ini berjalan lancar dan sukses, diharapkan konferensi ini dapat berdampak kepada para akademisi, peneliti dan kontributor lainnya untuk selalu menemukan pengetahuan baru yang berkelanjutan. Sampai bertemu di Konferensi IDSI 2015!
Website:


http://idsi13.org